Malang, 17/06/2019. Jurusan Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang menerima kunjungan rombongan tamu Kuliah Kerja Lapangan dari Jurusan Kurikukulum dan Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang (UNNES). Kegiatan penyambutan tamu dilaksanakan di Aula E1 FIP UM pada Senin, 17 Juni 2019 mulai jam 09.00 sampai 12.00 WIB. Rombongan tamu diterima secara resmi oleh pimpinan jurusan yakni Dr. Henry Praherdhiono, S.Si., M.Pd, Bapak Eka Pramono, Adi, S.IP., M.SI dan Bapak Drs. H. Zainul Abidin, M.Pd. Selain pimpinan jurusan, hadir juga jajaran dosen dan tendik jurusan TEP seperti Dr. Anselmus JE Toenlioe, M.Pd., Ibu Saida Ulfa, M.Edu, Ph.D, Herlina Ike Oktaviani, M.Pd, dan Ence Surahman, M.Pd, serta tenaga pendidik Yulias Prihatmoko, M.Pd dan Nunung Nindigraha, S.Pd.
Rombongan dari Kurtekdik UNNES menyampaikan maksud dan tujuan yang disampaikan oleh perwakilan mahasiswa dan perwakilan dosen atas nama Bapak Drs. Sukirman, M.Si (Kepala Lab. Kurtekdik UNNES). Dalam sambutannya beliau menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada TEP FIP UM atas kesediaannya menerima kunjungan dari TP UNNES. Selain itu, beliau berharap agar baik TP UNNES maupun TEP FIP UM dapat saling bertukar pengalaman baik dari para dosen maupun mahasiswa terutama berkaitan dengan akademik dan kemahasiswaan.
Acara selanjutnya sambutan dan penerimaan dari Ketua Jurusan TEP FIP UM yang disampaikan secara langsung oleh Dr. Henry Praherdhiono, S.Si, M.Pd. Dalam sambutannya beliau menyampaikan terimakasih kepada rombongan TP UNNES yang telah sudi berkunjung ke TEP FIP UM. Kemudian beliau memutarkan video profil jurusan TEP FIP UM, memperkenalkan para dosen baik yang hadir maupun tidak, serta menjelaskan secara umum tantangan dan peluang profesi TEP ke depan.
Selanjutnya memasuki acara diskusi dan tanya jawab, kemudian diakhiri dengan kegiatan penyerahan cendera mata kedua lembaga, kemudian foto bersama. Setelah selesai sesi di aula, para peserta KKL dipandu oleh pengurus Himpunan Mahasiswa Jurusan TEP FIP UM berkeliling mengunjungi ruang laboratorium, bengkel dan workshop, studio audio, studio multimedia, laboratorium fotografi, ruang perpustakaan, ruang production house HMJ, serta ruang HMJ dan lain-lain. (Nc)